VIRUS adalah Kode yang ditempelkan dalam satu program yang menyebabkan pengkopian dirinya disisipkan ke satu program lain atau lebih. Program menginfeksi program-program lain dengan memodifikasi program-program itu. Modifikasi itu termasuk memasukkan kopian program program virus yang kemudian dapat menginfeksi program-program lain. Selain hanya propagasi, salah satu program jahat ini biasanya melakukan fungsi yang tak diinginkan.
Seperti virus biologis, pada virus komputer terdapat kode instruksi yang dapat membuat kopian sempurna seperti dirinya. Ketika komputer yang terinfeksi berhubungan (kontak) dengan perangkat lunak yang belum terinfeksi, kopian virus memasuki program baru. Infeksi dapat menyebar dari komputer satu ke yang lainnya melalui disk yang digunakan pemakai, atau mengirimkan program melaui jaringan. Pada lingkungan jaringan, kemampuan mengakses aplikasi dan layanan-layanan komputer lain merupakan fasilitas sempurna penyebaran virus. Sebuah virus dapat berisi rutin-rutin tertentu yang diisikan oleh programmer virus. Rutin-rutin ini bisa saja berisi perintah perusakan atau hanya sekedar menampilkan pesan.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar